Hari Terakhir, Voting untuk Komodo Melesat

Posted by Zona Coppaser 0 comments
Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
Pemilihan tujuh keajaiban dunia melalui Yayasan New 7 Wonders (N7W) memasuki hari terakhir. Tren dukungan suara melalui website untuk Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Timur (NTT) pun melesat.



Melesatnya suara untuk Pulau Komodo ini ditandai dengan indikator hijau pada situs N7W, Jumat 11 November 2011. Ada 11 situs lainnya yang juga berindikator hijau, yakni Black Forest (Jerman), Masurian Lake District (Polandia), Mud Volcano (Azerbajian), Dead Sea atau Laut Mati (Israel, Yordania, Palestina), Pulau Bu Tinah (Uni Emirat Arab), Maldives (Maladewa), Sundarbans (India), Yushan (Taiwan), Puerto Princesa Underground River (Filipina), dan Table Mountain (Afrika Selatan).

Dalam penjelasan di website N7W, indikator ini hanya untuk suara voting website saja, di luar SMS atau telepon. Sementara bagi finalis dengan suara yang menurun dibandingkan kemarin diberi indikator merah.

Pada Minggu 6 November lalu, Komodo masuk dalam tujuh finalis dengan pendukung terbanyak. Enam lainnya, Dead Sea atau Laut Mati (Palestina, Yordania, Israel), Grand Canyon (AS), Great Barrier Reef (Australia), Halong Bay (Vietnam), Jeita Grotto (Lebanon), Jeju Island (Korea Selatan, Puerto Princesa Underground River, Sundarbans (Bangladesh, India), dan Vesuvius (Italia).

Jika melihat indikator di website N7W, beberapa pesaing ketat Komodo berada di indikator merah, di hari terakhir voting ini, yakni Grand Canyon, Great Barrier Reef, Halong Bay, Jeita Grotto, Jeju Island, Vesuvius.

Sumber

Koran News 11 Nov, 2011


--
Source: http://taukahkita.blogspot.com/2011/11/hari-terakhir-voting-untuk-komodo.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com